Trik Mempercepat Firefox
Firefox merupakan salah satu browser untuk menjelajah internet yang banyak digunakan oleh sebagian besar pengguna internet . Untuk anda yang terbiasa menggunakan koneksi internet berkecepatan terbatas ( kuota ) misalnya dengan perangkat Usb modem , kalau sobat browsing internet menggunakan mozilla firefox sebenarnya ada tips dan trik yang bisa untuk mempercepat / mengoptimalkan kinerja daripada browser tersebut . Adapun caranya adalah sebagai berikut :
1 . Buka Browser Firefox anda , lalu ketik " about:config " tanpa tanda petik seperti pada gambar di bawah ini :
2 . Tekan enter , akan ada tampilan gambar seperti di bawah ini :
3 . Klik tulisan I'll be careful, I promise ! .
4 . Cari dan rubah konfigurasi / pengaturan seperti tampak gambar di bawah ini :
* network.http.max-connections ; 32
* network.http.max-connections-per-server ; 8
* network.http.max-persistent-connections-per-proxy ; 8
* network.http.max-persistent-connections-per-server ; 8
* network.http.pipelining ; true ( dengan cara klik 2x )
* network.http.pipelining.maxrequests ; 60
* network.http.proxy.pipelining ; true (dengan cara klik 2x )
* network.http.request.max-start-delay ; 0
5 .Kemudian Cari konfigurasi / pengaturan dan rubahlah angkanya seperti ini :
* nglayout.initialpaint.delay;100
6 . Tekan F5 untuk menyimpan pengaturan lalu restart browser mozila firefox anda , setelah itu rasakan perubahan firefox anda kini lebih cepat dari sebelumnya .
Catatan :
Pastikan posisi sobat mendapat jangkauan sinyal yang cukup apabila anda menggunakan USB modem, coba cari tempat dengan jangkauan sinyal paling bagus di tempat anda minimal 3 bar .
Agar lebih memuaskan hasil yang sobat dapatkan silahkan install
Add ons speedyfox , fasterfox >>> addons ini fungsinya untuk setting otomatis pada konfigurasi browser firefox sobat agar lebih ringan dan cepat menjelajah internet .
Addons adblockplus ( ABP ) >>> addons ini fungsinya untuk menghilangkan / menghalau banner iklan ( flash ) yang terlalu berat agar browser firefox anda tidak memuat ( loading ) suatu halaman web yang anda kunjungi sehingga menghemat bandwith internet sobat .
Semua trik di atas tergantung daripada kualitas koneksi Internet yang anda dapatkan dari provider ( ISP ), semakin cepat maka semakin cepat pula Firefox sobat . Karena koneksi Internet bisa di ibaratkan arus air yang mengalir , kalau arus airnya yang mampet / tersendat-sendat berasal dari provider ( ISP ) nya bagaimana bisa cepat kalau dari sananya memang lambat . Trik di atas gunanya adalah untuk memperlancar arus lalu lintas koneksi Internet pada komputer anda khususnya browser firefox . Minimal walaupun koneksi anda misalnya sangat lemot , dengan trik di atas firefox sobat akan terasa lebih cepat dibandingkan sebelum menggunakan trik ini . Selamat mencoba dan semoga bisa bermanfaat . Sekian bila ada pertanyaan silahkan komentar di bawah ini .
Wah, info yang bagus nih, perlu dicoba, makasih atas sharingnya
BalasHapussama - sama semoga bisa membantu .
BalasHapus